Rabu, 06 Januari 2010

Manfaat Buah Kiwi


Kiwi

Buah kiwi terbagi atas 2 jenis yaitu kiwi hijau dan kiwi gold. Sesuai namanya, kiwi hijau mempunyai daging berwarna hijau dan kiwi gold memiliki daging dengan warna kuning. Buah ini memiliki bentuk yang cantik pada bagian dalamnya, biji-biji kecel pada bagian dalam daging membuat daging buah ini terlihat cantik. Tidak heran, bila irisan daging buah kiwi biasa digunakan sebagai hiasan kue tart atau minuman.

Selain bentuknya yang cantik. Anda akan merasa segar dengan mencicip buah ini. Rasa asam manis dan kandungan air yang dimilikinya membuatnya disukai. Terlebih lagi kandungan gizi yang dimilikinya yang akan bermanfaat bagi kesehatan dan juga untuk kecantikan. Apa saja yang terkandung dalam buah kiwi?


Sehat dengan Kiwi

Berikut ini beberapa manfaat buah kiwi untuk kesehatan.

*
Memiliki kandungan vitamin C yang sangat besar
Kiwi mengandung 100 mg vitamin C dalam 100 gram beratnya. Sedangkan jeruk hanya memiliki kandungan vitamin C sebanyak 54 mg per 100 gram. Ini berarti kandungan vitamin C pada sebutir kiwi sama dengan 2 buah jeruk.
*
Kaya Antioksidan
Kandungan polifenol, karotenoid dan enzim-enzim lain membentuk antioksidan yang akan menangkal radikal bebas yang masuk dalam tubuh. Hasilnya tubuh lebih sehat dan dapat terhindar dari banyak penyakit.
*
Mengandung Lutein dan Beta Karoten
Manfaat dari lutein dan beta karoten (vitamin A) adalah menjaga kesehatan mata. Maka dengan mengkonsumsi kiwi, fungsi penglihatan dapat terpelihara dengan baik.
*
Mengandung Kalium
Kalium berfungsi menjaga kesehatan jantung. Kiwi juga dapat membantu mengurangi risiko penggumpalan darah yang dapat menyebabkan penyakit kardiovaskular. Mengontrol kolesterol dan kadar gula dalam darah.
*
Menghilangkan Masalah Pencernaan
Kiwi dapat membantu bagi Anda yang memiliki masalah pencernaan. Buang air besar tidak teratur atau kembung dapat diatasi dengan mengkonsumsinya secara teratur.


Cantik dengan Kiwi

Selain untuk kesehatan, kandungan yang dimiliki dalam sebutir kiwi yang bermanfaat untuk kecantikan antara lain:

* Dapat digunakan sebagai masker yang akan membuat kulit menjadi lebih elastis dan segar.
* Mengkonsumsi kiwi dapat membuat kulit menjadi bersinar, mengurangi kerutan pada wajah, dan lingkaran hitam pada mata yang dapat mengganggu penampilan.
* Kandungan antioksidannya juga membuat kulit terlihat kencang dan awet muda.
* Biji kiwi menghasilkan minyal omega-3 yang biasa digunakan untuk kosmetik.
* Hanya mengandung sedikit kalori, sehingga buah ini senang dikonsumsi oleh mereka yang sedang berdiet.

Dengan banyaknya manfaat kiwi, tentu Anda bisa mulai menjadikannya menu buah Anda.


sumber : http://kumpulan.info/kuliner/artikel-kuliner/35-artikel/248-buah-kiwi-banyak-manfaatnya.html

Ungkapan Mengejutkan Soal Jantung


Jantung sering dijuluki organ paling vital yang menentukan apakah seseorang masih hidup atau tidak. Ada beberapa fakta tentang jantung yang sebelumnya hanya dianggap sebagai ungkapan saja.

Beberapa ungkapan seperti 'Ikuti kata hati', 'Makanlah sesuatu untuk jantung kita' atau ungkapan lain mungkin sering didengar. Tapi biasanya semua itu hanya dianggap sebagai mitos belaka. Sebenarnya ada beberapa ungkapan yang menunjukkan kebenaran dan disertai dengan penjelasan ilmiah.

Seperti dikutip dari MSN, Rabu (6/1/2010) ada beberapa ungkapan yang memiliki penjelasan ilmiah, yaitu:

1. Tangan dingin tapi jantung tetap hangat.
Jika keadaan lingkungan sedang dingin, maka tubuh akan mengarahkan darah dari kaki ke badan untuk melindungi organ-organ vital termasuk jantung. Dengan begitu, jari-jari tangan dan kaki akan terasa dingin tapi suhu tubuh akan tetap hangat.

2. Meninggal karena patah hati.
Sakit hati yang disertai dengan tidak memiliki jaringan sosial yang baik atau tidak mendapat dukungan dari teman dan keluarga, lebih memungkinkan membuat orang tersebut meninggal akibat serangan jantung di tahun depannya. Dalam hal ini depresi memainkan peranan, kadar hormon stres yang tinggi membuat jantung harus bekerja lebih keras. Jadi tak salah jika ada orang yang meninggal akibat sakit hati.

3. Jantung ada dimulut seperti mau keluar.
Jika mengalami suatu kejadian yang mengagetkan, maka terkadang orang merasa jantungnya seperti mau keluar. Ini disebabkan karena pembuluh darah aorta yang merupakan saluran utama mengalami perjalanan peradaran darah ke lengan, leher dan otak yang terletak di atas jantung. Dengan begitu seseorang seperti merasakan getaran di dada bagian atas dan tenggorokan saat sedang shock.


4. Jantung terletak di tempat yang tepat.
Masyarakat tahu bahwa jantung terletak di sebelah kiri dada, padahal kenyataannya jantung terletak di tengah dada. Meski demikian, bentuk dan lokasi jantung bisa bervariasi. Jantung bisa berada sedikit ke depan atau belakang, ke kiri atau kanan. Alasan dokter mendengarkan stetoskop pada sisi kiri, karena detak jantung akan lebih terasa akibat bilik jantung (ventrikel) kiri lebih besar dibandingkan dengan bilik kanan.

5. Ikuti apa kata hati.
Para peneliti di Institute of HeartMath menyatakan telah menemukan lebih dari 40.000 saraf (neuron) atau sel otak dalam jaringan jantung. Ini mendorong spekulasi bahwa ada kemungkinan kata hati mampu membimbing seseorang ke arah intuisi. Bahkan beberapa laporan pasien transplantasi jantung diketahui bisa mewarisi kenangan dari si pendonor.


sumber : detik.com

sejarah anti virus


Pertama kali istilah “virus” digunakan oleh Fred Cohen pada tahun 1984 di Amerika Serikat. Virus komputer dinamakan “Virus” karena memiliki beberapa persamaan mendasar dengan virus pada istilah kedokteran(biological viruses).Virus komputer bisa diartikan sebagai suatu program komputer biasa.Tetapi memiliki perbedaan yang mendasar dengan program-program lainnya,yaitu virus dibuat untuk menulari program-program lainnya, mengubah, memanipulasinya bahkan sampai merusaknya. Ada yang perlu dicatat disini, virus hanya akan menulari apabila program pemicu atau program yang telah terinfeksi tadi dieksekusi.



“Perkembangan Program Antivirus”

1. Generasi pertama : “scanner sederhana“. Antivirus menscan program untuk menemukan signature virus. Teknis ini terbatas untuk deteksi virus-virus yang telah dikenal.
2. Generasi kedua : “scanner yang pintar” (heuristic scanner). Antivirus menggunakan aturan-aturan pintar (heuristic rules) untuk mencari kemungkinan infeksi virus.
3. Generasi ketiga : jebakan-jebakan aktivitas (activity trap). Program antivirus merupakan program yang menetap di memori (memory resident program). Program ini mengidentifikasi virus melalui aksi- aksinya bukan dari struktur program yang diinfeksi.
4. Generasi keempat : proteksi penuh (full featured protection). Antivirus generasi ini menggunakan beragam teknik antivirus secara bersamaan. Teknik-teknik ini meliputi scanning dan jebakan-jebakan aktivitas.




" KRITERIA VIRUS "
Suatu program yang disebut virus baru dapat dikatakan adalah benar benar virus apabila minimal memiliki 5 kriteria :
1.Kemampuan suatu virus untuk mendapatkan informasi
2.Kemampuannya untuk memeriksa suatu program
3.Kemampuannya untuk menggandakan diri dan menularkan
4.Kemampuannya melakukan manipulasi
5.Kemampuannya untuk menyembunyikan diri.Sekarang akan coba dijelaskan dengan singkat apa yang dimaksud dari tiap-tiap kemampuan itu dan mengapa ini sangat diperlukan.

" SIKLUS HIDUP VIRUS "
Siklus hidup virus secara umum, melalui 4 tahap:
o Dormant phase ( Fase Istirahat/Tidur )Pada fase ini virus tidaklah aktif. Virus akan diaktifkan oleh suatu kondisi tertentu, semisal:tanggal yang ditentukan,kehadiran program lain/dieksekusinya program lain, dsb. Tidak semua virus melalui fase ini
o Propagation phase ( Fase Penyebaran )Pada fase ini virus akan mengkopikan dirinya kepada suatu program atau ke suatu tempat dari media storage (baik hardisk, ram dsb). Setiap program yang terinfeksi akan menjadi hasil “klonning” virus tersebut (tergantung cara virus tersebut menginfeksinya)
o Trigerring phase ( Fase Aktif )Di fase ini virus tersebut akan aktif dan hal ini juga di picu oleh beberapa kondisi seperti pada Dormant phase
o Execution phase ( Fase Eksekusi )Pada Fase inilah virus yang telah aktif tadi akan melakukan fungsinya. Seperti menghapus file, menampilkan pesan-pesan, dsb



sumber :
http://blog.re.or.id/sejarah-perkembangan-antivirus.htm
http://www.scribd.com/doc/10900212/Makalah-Tentang-Virus-Komputer